Hadits of The Day

مَنْ سَلَكَ طَرِيْـقًـا يَلْتَمِسُ فِيْهِ عِلْمًا سَهَّـلَ اللهُ لَهُ طَرِيْـقًـا إِلَى الْجَنَّـةِ

Sabtu, 21 Januari 2012

Ternyata Aku Rindu Hujan...


          
            Saudaraku, ketahuilah bahwa aku rindu hujan… ya, aku rindu hujan yang bersahabat itu. Hujan yang damai itu. Jujur saja, hujan yang menetes lembut dari langit itu seakan menenangkan hatiku. Entah mengapa bisa demikian? Ketika hujan yang bersahabat itu turun, sungguh rasanya ada cahaya yang masuk ke dalam hatiku.. Ketika itu terjadi, aku sempat bingung dengan beberapa saudaraku yang mencela kedatangannya. Sungguh aku bingung dengan pikiran mereka. Kenapa hujan yang begitu menenangkan itu selalu mereka cela? Bukankah Allah telah berfirman:
Tiada suatu ucapanpun yang diucapkannya melainkan ada di dekatnya malaikat pengawas yang selalu hadir.” (QS. Qaaf [50] : 18)
            Hujan… seperti yang telah dikabarkan oleh Al-Qur’an bahwa hujan itu membawa barokah. Hanya dengan makhluk ciptaan Allah yang satu ini, tumbuhan bisa tumbuh. Lantas masihkah kita akan mencela kedatangannya?? Jujur saja, aku sangat merindukan hujan yang turun dengan tenang itu… Hujan yang begitu mendamaikan…
“Dialah Yang menjadikan bumi sebagai hamparan bagimu dan langit sebagai atap, dan Dia menurunkan air ("hujan") dari langit, lalu Dia menghasilkan dengan "hujan" itu segala buah-buahan sebagai rezki untukmu; karena itu janganlah kamu mengadakan sekutu-sekutu bagi Allah, padahal kamu mengetahui.” (QS. 2:22)
            Dan ketahuilah saudaraku, kalau dengan turunnya hujan itu, doa kalian akan mudah terkabul. Seperti yang ada dalam hadist berikut:
"Dua doa yang tidak pernah ditolak ; doa ketika waktu adzan dan doa ketika waktu hujan". Dishahihkan oleh Adz-Dzahabi 2/113-114. Dishahihkan oleh Al-Albani dalam Shahihul Jami' No. 3078).
            Saudaraku, mungkin sebagian saudara kita yang mencela hujan itu karena mereka takut tidak bisa bekerja seperti biasanya. Tapi cobalah pandang dari sudut yang lain, bahwa hujan itu benar-benar memberikan sebuah kedamaian. Cobalah pikirkan, dengan datangnya hujan, kita bisa berdoa dan sangat mungkin sekali untuk terkabul.
            Berkhusnudzon-lah dengan Allah saudaraku! Yang menentukan agenda kalian bisa berjalan atau tidak itu bukanlah hujan. Tapi Allah !!! Jika Allah ingin agenda kalian berjalan, maka agenda itu akan berjalan meskipun hujan sedang turun. Dan sebaliknya, agenda kalian tetap akan gagal apabila Allah berkehendak untuk gagal sekalipun itu gak turun hujan.
            Pandanglah hujan itu sebagai nikmat, saudaraku… Nikmat yang Allah sengaja turunkan dari langit. Nikmat yang dengan itu manusia bisa hidup.
            Sungguh… Aku Benar-Benar Rindu Hujan… Ingin rasanya aku berdoa ketika itu. Ingin rasanya aku bercurhat dengan Allah dikala waktu hujan itu. Ingin rasanya aku meneteskan air mata ketaatan dikala hujan sedang menyapa. Ya Allah… semoga Engkau selalu mengijinkan hamba-Mu ini untuk senantiasa tidak mencela hujan. Ya Allah… semoga Engkau selalu mengijinkan hamba-Mu ini untuk senantiasa berdoa dikala hujan itu turun.. Sungguh aku rindu hujan…
            Mungkin terkadang ketika hujan itu turun, sempat ada pikiran yang melintas dalam benakku.. “Ya Allah semoga beberapa tahun kedepan aku bisa berdoa dikala hujan turun bersama  seseorang yang telah Engkau jodohkan kepada hamba.” #aaaaaaa..
            Ya, aku rindu hujan saat ini layaknya aku rindu hujan beberapa tahun kedepan…  Ketika waktu itu tiba, mungkin aku juga berharap bahwa aku juga bisa berdoa dikala hujan tiba. Berdoa dengan dia yang dirahasiakan oleh Allah saat ini… Berdoa dengan dia yang memiliki sebuah nama yang sama sekali tidak kutahu…
“(Ingatlah), ketika Allah menjadikan kamu mengantuk sebagai suatu penentramanan daripada-Nya, dan Allah menurunkan kepadamu "hujan" dari langit untuk menyucikan kamu dengan "hujan" itu dan menghilangkan dari kamu gangguan-gangguan syaitan dan untuk menguatkan hatimu dan memperteguh dengannya telapak kaki(mu).” (QS. 8:11)
           

Tidak ada komentar:

Posting Komentar